PEMETAAN DAN PENYUSUNAN DATABASE TEGAKAN SAWIT, GABON

Pekerjaan pemetaan counting sawit  merupakan pekerjaan penunjukan langsung dari perusahaan Olam Palm (Gabon SA) yang berdomisili di Gabon, Afrika. Inti dari pekerjaan ini adalah penghitungan jumlah tegakan sawit di wilayah kajian. Pekerjaan ini bisa dikerjakan dengan 2 metode yaitu automasi dan digitasi on screen. Biasanya, untuk pekerjaan counting sawit, kami akan mengerjakan dengan metode pertama, yaitu metode automasi. Lain pada pekerjaan ini, oleh karena ketersediaan data yang tidak mendukung untuk dikerjakan secara  automasi, maka metode pengerjaan yang kami gunakan adalah digitasi on screen (Gambar 1). Kelebihan mengerjakan counting sawit menggunakan metode digit manual adalah tingkat keakuratan tinggi dan juga bisa mengidentifikasi pohon sawit yang belum tumbuh. Proses pengerjaan counting sawit dilakukan selama 3 minggu dengan luasan lahan sawit sebesar 6500 Ha. Output dari pemetaan counting sawit di Gabon ini adalah database  GIS sawit.

(Contoh Penampakan Tegakan Sawit Beserta Hasil Digitasi di Sebagian Wilayah Kajian)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.